10. Wanita es
Alam melakukan banyak prestasi yg mencengangkan, namun adalah hal yang sama sekali berbeda ketika kita manusia mendorong melewati batas-batas normal. Di suatu pagi yg teramat sangat dingin di lengby, minnesota, ketika seorang pria menemukan tetangganya yg berumur 19 tahun, jean hilliard, terbaring di atas salju. Seluruh tubuhnya beku total dari semalam, saat suhu -25 derajat di bawah nol. Rupanya, jean berusaha mati-matian untuk mencapai tetangganya untuk meminta bantuan ketika mobilnya tergelincir dari jalan. Ketika tubuhnya ditemukan ia segera dilarikan ke rumah sakit setempat, dimana kondisinya mengejutkan dokter. Salah satu perawat mengatakan bahwa jean "begitu dingin, menyentuhnya seperti memasukkan tangan kedalam freezer" dan "wajahnya benar-benar putih, tampak pucat seperti mayat." jean juga benar-benar membeku, dan tidak ada anggota tubuhnya yg bisa menekuk atau bergerak.
Staf rumah sakit melakukan segala upaya yg mungkin, namun situasinya terlalu mengerikan. Bahkan jika jean bisa kembali sadar, dia cenderung akan mengalami kerusakan otak yg parah, dan dia membeku pada tingkat dimana kedua kakinya harus diamputasi. Keluarganya kemudian berkumpul dan doa, berharap keajaiban akan datang. 2 jam kemudian, jean mengalami kejang-kejang, dan kembali sadar. Dan hebatnya dia baik-baik saja, secara mental dan fisik, meskipun kebingungan. Bahkan kebekuan itu perlahan-lahan menghilang dari kakinya yg membuat takjub para dokter. Dia dipulangkan 49 hari kemudian tanpa kehilangan satu jaripun, dan hanya terkena luka kecil saja.
09. Pilar Besi Delhi
Besi, rajanya logam, digunakan untuk hampir segala sesuatu dari kerangka rumah Anda sampai ke rantai sepeda Anda. Sayangnya, besi tidak pernah bisa luput dari takdirnya yang perlahan-lahan akan berkarat - terkecuali dgn bangunan fenomenal ini : Pilar Besi Delhi! Berdiri tegak setinggi 7 meter dan beratnya lebih dari enam ton, besi raksasa ini telah berhasil mengalahkan korosi selama lebih dari 1600 tahun! Tapi bagaimana bisa sesuatu yang 98 persen besi tahan karat selama lebih dari ribuan tahun itu? Para ilmuwan telah menemukan jawaban atas pertanyaan tsb, tapi bagaimana bisa org pandai besi kuno menemukan fakta tsb begitu cepat dari kita manusia modern, masih membuat takjub para arkeolog sampai hari ini.
08. Carroll A. Deering
Sekitar 50 tahun setelah hilangnya awak kapal Maria Celeste secara misterius, kejadian serupa terjadi kembali ketika kapal Carroll A. Deering terlihat di sekitar pantai Carolina Utara pada tanggal 31 Januari 1921. Ketika kapal penyelamat akhirnya sampai di dekatnya, mereka menemukan, yg membuat mereka shock bahwa seluruh kru kapal tsb hilang. Meskipun bukti di dapur menunjukkan makanan yang sedang dipersiapkan untuk hari berikutnya, tidak ada yang lain yg ditemukan dari kru kapal tsb. Yg menakutkan lagi, tidak ada jejak kru, tidak ada catatan kapal, tidak ada jejak lain yg tertinggal, seperti kasus Maria Celeste. Teori mengarah ke hal gaib, karena fakta bahwa Carroll A. Deering berada di wilayah yang sekarang dikenal sebagai Segitiga Bermuda. Ada yang menyimpulkan kejadian tsb adalah ulah bajak laut, atau orang Rusia yg mencoba untuk mencuri kargo mereka.
07. Efek Hutchison
Efek Hutchison merujuk pada sejumlah fenomena menakutkan yang terjadi ketika penemu John Hutchison berusaha mereplikasi beberapa percobaan penemu Nickola Tesla. Beberapa kejadian aneh tsb termasuk levitasi, penggabungan benda yang sama sekali berbeda (seperti kayu dan logam), dan penghilangan beberapa objek yang lebih kecil. Lebih aneh lagi adalah setelah eksperimennya, Hutchison tidak dapat mengulangi eksperimen tsb dengan hasil yang sama. Penelitian ini begitu populer bahkan sampai menarik perhatian NASA dan Militer, tetapi keduanya gagal menghasilkan Efek Hutchison.
06. Wajah-wajah Belmez
Apakah hanya perasaan saya saja atau noda pada dinding tsb memang terlihat seperti seseorang yg menatap kepada kita? Ya, itu adalah salah satu dari sekian banyak wajah-wajah Belmez yg muncul didinding rumah keluarga Pereira. Selama lebih dari dua puluh tahun, wajah-wajah yang muncul bisa menyerupai laki-laki atau perempuan. Mereka juga muncul dengan ekspresi yang berbeda setiap kali. Anehnya, wajah-wajah tsb hanya muncul sesaat sebelum akhirnya menghilang. Banyak penyelidikan telah dilakukan dirumah tsb untuk menemukan apa yang menyebabkan wajah-wajah tsb muncul dengan tiba-tiba. Sebuah penyelidikan akhirnya menemukan sebuah mayat yg akhirnya digali dari bawah rumah, tapi masih tidak menghentikan pemunculan wajah-wajah tsb. Beberapa hipotesis telah dibentuk untuk membantu menjelaskan fenomena aneh tsb, tapi secara keseluruhan, tidak ada kesimpulan yang didapat.
05. Danau yg Menghilang
Pada bulan Mei 2007, sebuah danau di Patagonia, Chile, benar-benar menghilang, meninggalkan sebuah lubang yang dalamnya 30 meter, gunung es dan tanah kering. Namun, ini bukanlah sebuah danau atau kolam kecil - tapi danau yg panjangnya 5 mil! Para ahli geologi terakhir kali melihat danau tsb pada bulan Maret 2007, tak ada yang aneh pada danau tsb. Namun, yang terjadi selama rentang 2 bulan tsb tidak hanya menyebabkan danau itu menghilang, tetapi juga sebuah sungai yang mengalir dari danau itu ke sebuah sungai kecil. Para geolog bingung mengapa sebuah danau dengan ukuran sebesar itu bisa tiba-tiba menghilang. Mungkin, mereka memperkirakan, gempa menguras danau, namun tidak ada laporan adanya gempa di wilayah tersebut direntang waktu tsb. Sementara itu, orang-orang menyimpulkan bahwa sebuah pesawat ruang angkasa menguras danau tsb. Misteri ini belum terpecahkan sampai hari ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
silahkan komentar anda